Wakil Wali Kota Tidore Optimis Zero Stunting 2024 Terwujud

Pemerintah132 Dilihat

KONTEN MALUT – Wakil Wali Kota Muhamma Sinen menegaskan bahwa Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan berkomitmen untuk zero stunting 2024. Oleh karena itu, dengan adanya sosialisasi pekan sarapan sehat, diharapkan mampu mewujudkan zero stunting 2024.

Muhammad bilang, pekan sarapan sehat diharapkan menjadi sebuah kegiatan yang memerlukan kesadaran dari seluruh masyarakat, bahwa sarapan adalah hal wajib untuk mengawali segala aktivitas.

“Perlu untuk kita ketahui bersama, bahwa edukasi ini untuk seluruh masyarakat, kita awali dari lingkup paling kecil, yaitu keluarga, saya mengharapkan peran dari seluruh warga masyarakat untuk memulai mengawali kegiatan harian seluruh anggota keluarga, dengan sarapan yang sehat dan memiliki kandungan gizi yang baik,” kata Muhammad Sinen, Minggu (26/2/2023).

Lanjut, Wakil Wali Kota dua periode ini menambahkan, karena ini berkaitan dengan pola asupan makan untuk anak-anak sebagai generasi masa depan Kota Tidore Kepulauan, yang harus dijaga dari sekarang, baik dari sisi asupan gizi yang mereka konsumsi, ataupun dari sisi aktivitas positif untuk mereka jalani.

“Memberikan anak sarapan menjadi sangat penting untuk perkembangannya, dan jika ini tidak terpenuhi, akan berdampak pada pertumbuhan, inilah yang menjadi sebuah benang merah dimana Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan telah berkomitmen untuk Zero Stunting 2024, dengan sosialisasi pekan sarapan sehat ini, saya optimis kita mampu mewujudkan zero stunting 2024,” imbuh Muhammad Sinen.(#)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *