Upacara HUT RI Ke-79 di Tidore Tanpa Wawali

Malut345 Dilihat

KONTEN MALUT – Pemerintah Kota Tidore Kepulauan menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024, yang dipusatkan di halaman Kantor Walikota Tidore Kepulauan.

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Wali Kota Tidore Kepulauan Capt. Ali Ibrahim selaku inspektur upacara, Sabtu, 17 Agustus 2024.

Pantauan media ini, pada pelaksanaan upacara HUT RI ke-79 itu. Tidak dihadiri oleh Wakil Wali Kota Tidore Kepulauan Muhammad Sinen.

Pada puncak peringatan HUT RI ke-79 itu, Capt. Ali Ibrahim berharap, agar Wali Kota Tidore Kepulauan yang baru kedepannya dapat melanjutkan pembangunan untuk kemajuan Kota Tidore Kepulauan.

Tak lupa, Wali Kota Tidore dua periode ini, juga berpesan untuk terus menjaga Kota Tidore Kepulauan agar tetap aman dan nyaman.

“Harapan saya, mudah-mudahan dengan Wali Kota Tidore yang baru, bisa melanjutkan pembangunan untuk terus mendorong kemajuan di Kota Tidore Kepulauan, dengan Wali Kota terpilih nantinya, kedepan bisa melanjutkan pembangunan yang mungkin belum selesai, dan kita sama-sama menjaga Kota Tidore Kepulauan ini, untuk tetap aman dan nyaman,” kata Ali Ibrahim.

Ali Ibrahim juga menyampaikan permohonan maaf kepada Masyarakat Kota Tidore Kepulauan, jika dalam masa kepemimpinannya, ada pembangunan yang mungkin belum terselesaikan ataupun belum lengkap karena keterbatasan waktu.

“Saya juga menyampaikan permohonan maaf kepada Masyarakat Kota Tidore Kepulauan, jika dalam masa kepemimpinan saya dengan Wakil Wali Kota Muhammad Sinen, ada pembangunan yang mungkin belum terselesaikan, ataupun belum lengkap karena keterbatasan waktu,” imbuhya.

Ali juga berpesan kepada masyarakat, bahwa saat ini sudah memasuki tahun politik, jelang pendaftaran calon kepala daerah, untuk itu, ia mengimbau kepada masyarakat, agar terus menjaga kemanan.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *